Sudah hampir dua tahun ini saya mencoba berbisnis di bidang kuliner, yakni warung makan kecil-kecilan. Syukurlah, saat ini sudah berkembang menjadi dua warung dengan 8 karyawan.
Saya selalu senang setiap kali berkunjung ke warung saya. Bukan karena bisa makan gratis sepuasnya, tapi karena saya bisa mendapat kesenangan tersendiri dengan mengobrol bersama para karyawan.
Ya, kalau karyawan sedang tidak sibuk, saya suka mengajak mereka mengobrol. Kami bisa membicarakan apa saja, mulai dari kisah asmara masing-masing, strategi untuk membuat warung lebih maju, hingga strategi untuk mendekati perempuan yang sudah lama diidam-idamkan. Continue reading ‘Pelajaran Hidup’